Sambut HBI ke-76, Imigrasi Karawang Berbagi Kebahagiaan lewat Kegiatan Bakti Sosial

KARAWANG – Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Karawang melaksanakan bakti sosial dengan mendatangi Pondok Pesantren Al Fatah Nurul Qolbi, Kamis (15/01). Kegiatan ini merupakan rangkaian dari sejumlah agenda untuk menyambut Hari Bhakti Imigrasi (HBI) yang ke-76.

Kepala Kantor Imigrasi Karawang, Andro Eka Putra, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta sebagai wujud nyata kepedulian jajaran Imigrasi kepada masyarakat dan lingkungan di sekitar wilayah kerja.

“Momentum HBI ke-76 ini kami manfaatkan untuk berbagi kebahagiaan. Kami ingin kehadiran Imigrasi tidak hanya dirasakan dalam hal pelayanan paspor semata, tetapi juga hadir secara sosial di tengah masyarakat,” ujar Andro.

Dalam kegiatan tersebut, Imigrasi Karawang menyerahkan sejumlah paket bantuan yang diharapkan dapat membantu kebutuhan para santri. Andro berharap, bantuan tersebut dapat menjadi penyemangat bagi para santri dalam menimba ilmu.

“Semoga bantuan yang kami salurkan hari ini dapat memberikan manfaat nyata bagi para santri dan pengelola pesantren dalam menunjang aktivitas sehari-hari. Doa kami menyertai adik-adik santri agar kelak menjadi generasi penerus bangsa yang unggul,” tambahnya.

Kegiatan bakti sosial ini berjalan dengan khidmat dan disambut hangat oleh pengurus serta para santri Pondok Pesantren Al Fatah Nurul Qolbi. Agenda ini menjadi bukti komitmen Imigrasi Karawang untuk terus menebar kebermanfaatan pada masyarakat.

 

Penulis: Rizky Febriansyah

Editor: Guntur Widyanto